Sejarah Dan Perkembangan Sistem Operasi Android Lengkap

Sejarah Dan Perkembangan Sistem Operasi Android

Singkatpedia.com - Hallo sahabat blogger. Sudah lama sekali admin tidak mengupdate artikel di blog ini, karena didunia nyata sangat sibuk sekali beragam macam kegiatan. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai sejarah dan perkembangan sistem operasi Android.

Android merupakan salah satu sistem operasi yang dikembangkan tahun 2003  oleh perusahaan Android Inc. Yang beralamatkan di Palo alto, California, Amerika Serikat. Android ini juga merupakan sistem operasi yang sangat familiar dikalangan para pengguna smartphone, meskipun sistem operasi Android ini sangat familiar namun tak banyak orang yang tahu sejarah dan perkembangan nya dari masa ke masa, maka dari itu singkatpedia insya Allah akan mengupas nya pada postingan ini.

Tahukah sobat sebelum android masuk kedalam pasar smartphone? Pada awalnya android adalah sistem yang akan disematkan kedalam kamera digital, namun jika dilihat dari perkembangannya, kamera digital kurang baik. Sehingga diputuskan untuk berpindah penyematan dari kamera digital menuju smartphone, meskipun pada saat itu android harus bersaing dengan sistem yang menguasai pasar smartphone seperti Symbian dan Windows Mobile.

Pada tahun 2005, perusahaan Android Inc. Mengalami krisis keuangan, hal itu menyebabkan perusahaan Android Inc. Di akusisi oleh perusahaan raksasa sekaligus diresmikan sebagai anak perusahaan Google. Google berhasil menciptakan sebuah smartphone pertama yang menggunakan sistem operasi Android yaitu HTC Dream, di perkenalkan pada tahun 2008. Lalu apa yang menyebabkan android bisa menempati posisi sistem operasi yang paling banyak di gunakan dalam smartphone?? Jawabannya adalah karena google membuat sebuah strategi dimana sistem operasi Android dijadikan sebagai sistem yang terbuka, sehingga pembuat maupun pengembang perangkat lunak dapat memodifikasi atau melakukan pembaharuan pada setiap perangkat lunak yang ada pada android.

Android melakukan pengembangan secara bertahap pada fitur fiturnya dengan seiring berjalannya waktu. Bahkan dari masa ke masa android sudah mulai bisa membantu pekerjaan penggunanya. Didalam peningkatan versinya, tidak serta Merta hanya meningkatkan angka dari sebuah versi namun juga berdampak pada fitur fitur yang semakin keren & canggih. Selain itu android juga mempunyai sebuah pasar untuk melakukan download perangkatnya lunak secara gratis. Terdapat ribuan perangkat lunak yang terdapat pada pasar tersebut. Pasar itu adalah Google Play Store.

Didalam Penamaan versi android, saya menemukan hal yang unik, entah kebetulan atau pun tidak. Hampir seluruh nya diambil dari nama nama makanan dan mengurut sesuai huruf alphabet. Jika tidak percaya mari kita simak perkembangan nya


1. Android V 1.0 - ASTRO

Ini merupakan versi pertama android yang dikeluarkan pada tanggal 23 - September - 2008. Namun kabarnya penamaan ini tidak jadi diberikan oleh pihak android, karena nama astro mengandung hak cipta. Fitur yang di keluarkan adalah terdapat tempat untuk mendownload sebuah aplikasi, yang di beri nama dengan android market.


2. Android V 1.1 - BENDER

Pada versi android ini tidak terlalu banyak mengupdate fitur fitur nya, hanya saja android versi ini lebih menekankan pada update untuk meningkatkan performa dan pada system interface nya dengan kata lain untuk meningkatkan sentuhan pada beberapa aplikasi.
Dari kabar yang saya baca, android versi ini terdapat permasalahan yang sama dengan versi sebelumnya yaitu masalah hak cipta pada nama Bender, yang menyebabkan tidak jadi menggunakan nama ini.


3. Android V 1.5 - CUPCAKE

Android V 1.5 adalah android pertama yang menggunakan nama makanan, kue kecil yang mungil, dikarenakan android V 1.5 ini dalam peluncuran terhitung peluncuran ke tiga, maka sesua alpabet nya yaitu C, jadilah nama nya CUPCAKE. Android ini di luncurkan pada bulan Mei 2009. Adapun fitur fiturnya setelah di update antara lain :
  • Terdapat aplikasi kamus & keyboard
  • Aplikasi untuk memutar dan merekam video dengan format (MPEG-4)
  • Bisa meng-upload video ke YouTube dengan mudah
  • Widget yang lengkap

4. Android V 1.6 - DONUT

Semenjak kehadiran android versi V 1.5 pada bulan Mei, pihak mereka terus melakukan pembaharuan sehingga selang 4 bulan android berhasil meluncurkan versi barunya pada bulan September 2009. Yang di berinama Donut. 
Fitur fitur yang baru antar lain terdapat penambahan dukungan pada jaringan CDMA / EVDO yang didalam v 1.5 tidak ada, selain itu terdapat juga fitur pada sistem kamera dan penambahan search engine.


5. Android V 2.3-2.1 - ECLAIR

Setelah melakukan pembaharuan, android kembali meluncurkan sebuah sistem terbaru nya yang diberi nama eclair, peluncuran ini bersamaan dengan peluncuran smartphone bermerek Motorola droid. Fitur yang di tambahkan pada android versi ini adalah adanya GPS (Global Positioning System). Nah sebenarnya GPS sudah ada dari dulu ya sobat, namun jarang digunakan pada waktu itu sehingga tidak populer seperti sekarang ini.


6. Android V 2.2-2.2.3 - FROYO

Android meresmikan peluncuran sistem android yang baru ini pada tanggal 20 Mei 2010. Dengan nama Froyo (Frozen Yogurt). Adapun Fitur nya antara lain :
  • Penambahan Adobe flash player (V sebelumnya belum ada)
  • Dukungan penyimpanan Micro SD (Secure Digital)


7. Android V 2.3-2.3.7 - GINGERBREAD

selang 7 bulan setelah kemunculan android Froyo, android kembali meluncurkan sistem barunya yang diberi nama Gingerbread, gingerbread di luncurkan pada bulan Desember 2010. Banyak sekali keunggulan yang terdapa pada sistem android versi ini. Seperti Video call yang tidak bisa dilakukan di android versi sebelumnya. Selain itu versi android ini dibuat dan dikhususkan untuk mengoptimalkan berbagai aplikasi yang ada di google play store.


8. Android V 3.0-3.2.6 - HONEYCOMB

Android berkembang secara cepat. Dari tahun ke tahun, bahkan hanya selang beberapa bulan saja mereka sudah bisa melakukan upgrade sistem. Pada bulan Februari 2011 android meluncurkan android versi honeycomb, menurut yang  saya baca dari beberapa sumber ini di khususkan untuk pengguna tablet, didalam sistem ini terdapat penambahan fitur status bar yang semakin memudahkan pengguna nya dalam melakukan selancar.


9. Android V 4.0-4.04 - ICE CREAM SANDWICH (ICS)

Seperti yang saya katakan di atas, hanya beberapa bulan android berhasil meluncurkan versi barunya. Pada Oktober 2011 versi ini resmi diluncurkan diberi nama Ice Cream Sandwich. Tampilan yang lebih elegan dari versi sebelumnya. Namun sedikit fitur yang di update diantara nya ada peningkatan pada kualitas foto dan video


10. Android V 4.1-4.3 - JELLY BEAN

Android ini resmi diluncurkan pada bulan Juli tahun 2012, diberi nama jelly Bean. Smartphone Nexus 7 adalah smartphone yang menggunakan sistem operasi ini. Pembaharuan pada versi ini adalah, adanya penambahan pada kualitas input keyboard dan adanya pencarian Google now, serta dapat memberikan informasi cuaca dan traffic.


11. Android V 4.4+ - KITKAT

Pada tanggal 4 September 2013 google meresmikan penggunaan android versi ini. Sistem ini dikatakan bahwa telah mampu menampilkan status bar yang transparan dan pembaharuan UI pada alarm dan Navigasi Maps.


12. Android V 5.0+ - LOLIPOP

Versi android 5.0 sudah mampu melakukan pengoptimalan baterai, sehingga pada smartphone yang menggunakan sistem operasi ini dapat dikatakan bisa memiliki daya tahan baterai yang cukup tinggi. Selain itu LOLIPOP juga telah menerapkan sistem 64 bit prosesor nya. Selain itu dalam meningkatkan performa aplikasi android ini melakukan perubahan pada dalvik nya Android Runtime (ART).


13. Android V 6.0+ - MARSHMALLOW

Sistem operasi Android versi ini merupakan pengembangan yang dilakukan setelah LOLIPOP. sesuai alpabet setelah L maka M. Munculnya Marshmallow pada bulan Oktober 2015, diperkenalkan oleh Google. Didalam pembaharuan ini, V 6.0 mengenalkan aplikasi API untuk menyempurnakan asisten kontekstual Google Now On Tap, kemampuan baru dari aplikasi google search. Tak hanya itu terdapat pula migrasi data ke kartu micro SD secara mudah dan cepat. Satu lagi yang menurut saya cukup penting. Yaitu adanya sistem doze yang mampu mengurangi aktivitas pada latar belakang saat smartphone tidak digunakan


14. Android V 7.0 - NOUGAT

Pada bulan Maret 2016, NOUGAT resmi diluncurkan sebagai sistem operasi Android V 7.0, kabarnya nama nougat ini diambil dari sebuah nama permen kacang yang sangat populer di Perancis. Uniknya pada versi ini dilakukan pembaharuan sistem doze yang terdapat pada versi android sebelumnya, menjadi doze mode 2.0 selain mengurangi aktivitas pada latar belakang, pada doze mode 2.0 ini juga dapat mempertahankan daya pada saat smartphone tidak digunakan.
Munculnya fitur split screen / menggunakan 2 aplikasi sekaligus dalam satu layar ini berbarengan dengan keluarnya versi ini. Bisa dikatakan ini adalah fitur baru yang di perkenalkan oleh android V 7.0 tak hanya itu, dalam toggles pun cukup banyak. Pengguna bisa mencapai 9 toggles dalam satu layar dengan pengaturan cepat.


15. Android V 8.0 - OREO

Bertepatan dengan terjadinya gerhana matahari total di Amerika Serikat, yaitu pada tanggal 21 Agustus 2017 android versi ini resmi diluncurkan. Fitur fitur dalam android versi ini antara lain :
  • Aplikasi picture in picture
  • Notification Dots, memudahkan untuk pengguna melihat apakah ada notifikasi, karena tinggal mengetuk pada aplikasi.

16. Android V 9 - PIE

Google telah mengumumkan pemberian nama android P yang telah menjadi teka teki selama ini. Android p Pertamakali di rillis pada Maret 2018 untuk versi pengembangan nya, dan dirillis ke publik pada 6 Agustus 2018. Fitur yang di keluarkan oleh android v 9 ini cukup banyak. Namun yang saya baru ketahui diantaranya, dalam tampilan interface hampir membulat, baik di icon launcher ataupun notifikasi nya. Sudah mendukung smartphone yang sedang tren sekarang 'Poni' , bisa mengedit langsung screenshot. Dsb


Itulah sedikit pembahasan sejarah dan perkembangan yang berhasil saya rangkum drai beberapa sumber. Karena jika tidak saya rangkum akan sangat panjang. Kemudian jika dalam tulisan ini ada yang memuat informasi yang salah ataupun kurang sesuai mohon kritikannya di komentar, atau menghubungi saya melalui kontak yang sudah disediakan. Kurang lebihnya saya mohon maaf, semoga bermanfaat bagi para pembaca.

Posting Komentar untuk "Sejarah Dan Perkembangan Sistem Operasi Android Lengkap"